4 Peluang Bisnis Di Desa Keuntungan 1 Juta Per Hari

Topbisnisonline.com – Di era modern ini, banyak orang berpikir bahwa kesuksesan bisnis hanya dapat dicapai di kota besar.

Namun, kenyataannya, pedesaan juga menawarkan potensi usaha yang sangat menjanjikan. Dengan modal kecil, kamu bisa menjalankan bisnis yang menguntungkan di desa.

Kali ini, kita akan membagikan 4 ide bisnis menguntungkan dirangkum dari video unggahan kanal Youtube Inspirasi Pagi, yang dapat kamu jalankan di desa dengan hanya modal kecil, tetapi dapat memberikan banyak keuntungan.

Salah satu dari bisnis yang akan kita bahas hanya berbekal modal minim mampu menghasilkan untung mulai dari Rp 100.000-1.000.000 per harinya. Nah, apa saja bisnisnya? Simak artikel ini sampai selesai ya!

Baca juga: 5 Kunci Sukses Modal Kecil Keuntugan Besar Dari Bob Sadino

Namun sebelum itu, hal yang harus kamu pahami adalah, apapun bisnis yang bakal kamu jalankan, bila tidak ditekuni dengan serius, rencana yang matang sama saja dengan investasi bodong.Jadi, sebelum memulai sebuah bisnis, pastikan kamu sudah belajar banyak hal tentang bisnis ya!

Kalau bisa cobalah untuk belajar banyak dari pengalaman orang yang sudah lebih dulu sukses darimu.

4 Ide Bisnis Menguntungkan di Desa 2024

1. Daur Ulang Limbah Plastik

Baca juga: Top 10 Peluang Bisnis Online Tanpa Modal dari Survey Berbayar

  • Kerajinan Bunga Hias dari Botol Bekas

Limbah plastik sering dianggap sebagai sampah yang tidak berguna, tetapi dengan kreativitas dan inovasi, limbah ini bisa menjadi sumber penghasilan yang menggiurkan.

Salah satu ide kreatif adalah membuat kerajinan bunga hias dari botol bekas. Botol plastik yang biasanya dibuang dapat disulap menjadi bunga hias yang indah dan menarik.

Dengan menambahkan tangkai, daun, dan mewarnai bunga sesuai selera, kamu bisa menciptakan produk yang layak jual dan memiliki nilai estetika tinggi.

  • Pot Gambar Unik dari Botol Bekas

Ide lain yang bisa dicoba adalah membuat pot gambar unik dari botol bekas. Botol air mineral bekas bisa dimanfaatkan menjadi pot bunga yang lucu dan menarik.

Baca juga: Top 10 Peluang Bisnis Online Di Marketplace Terbesar

Dengan sedikit cat dan kreativitas, botol yang biasa saja bisa menjadi pot yang cantik dan layak dijual.

Pot gantung dari botol minuman bersoda juga bisa menjadi alternatif menarik. Tinggal digambar, dicat, dan dipasang tali, pot gantung ini siap untuk menghiasi rumah atau taman.

2. Bisnis Lontong Balap

Lontong Balap adalah makanan khas Surabaya yang terkenal dengan rasa lezat dan potensinya yang menguntungkan.Lontong balap terdiri dari lontong, lento, tahu goreng, bawang goreng, sambal, dan kecap. Modal awal untuk memulai bisnis ini relatif terjangkau, sekitar Rp 1.500.000.

Baca juga: 10 Peluang Bisnis Investasi dan Trading Terbaik Sepanjang Masa

Analisis Potensi Penghasilan

Berikut gambaran investasi awal dan operasionalnya:

  • Investasi awal: 1.500.000 Rupiah (etalase, kompor, panci, pisau, dll).
  • Biaya operasional per bulan: 6.800.000 Rupiah.
  • Dengan asumsi penjualan rata-rata 40 porsi per hari dengan harga Rp 12.000 per porsi, omzet bulanan bisa mencapai Rp 14.400.000.

Setelah dikurangi biaya operasional, keuntungan bersih per bulan sekitar Rp 7.600.00. Potensi penghasilan yang cukup besar, bukan?

3. Membuka Angkringan

Baca juga: Cara Baru Hasilkan Komisi 10 Juta Dari Afiliasi Shopee

Usaha angkringan yang awalnya populer di kota kini mulai merambah desa-desa.

Harga yang murah dan menu yang beragam membuat angkringan menjadi pilihan bisnis yang menjanjikan.

Salah satu contoh sukses yang disampaikan Inspirasi Pagi adalah Tri Angga Bayu dengan usaha Angkringan Nasi Kucing 78 yang memiliki 200 cabang.Tri Angga menerapkan dua strategi utama di antaranya sebagai berikut:

  • Franchise atau Kemitraan: Dengan membuka kemitraan, ekspansi bisnis menjadi lebih cepat. Mitra hanya perlu menyiapkan dana sesuai paket kemitraan yang dipilih.
  • Internet Marketing: Pemasaran melalui internet dioptimalkan dengan website, konten di media sosial, dan fanpage Facebook. Ini membuat bisnisnya semakin dikenal dan menarik lebih banyak mitra.

Melihat keberhasilan Tri ini, tentu membuat kamu lebih bersemangat dalam menentukan usaha atau bisnis apa yang cocok dengan pashionmu.

Kamu juga bisa jadikan trik atau tips Tri di atas sebagai acuan, saat hendak memulai bisnis.

Baca juga: 10 Peluang Usaha Paling Cuan di Tahun 2024

4. Jual BBM Eceran

Bisnis bensin eceran memiliki potensi yang besar, terutama di desa. Dengan bergabung dalam bisnis Pertashop atau Pertamina shop, keuntungan per liter bisa mencapai Rp 850.

  • Potensi Keuntungan

Estimasi penjualan minimal 400 liter per hari, dengan keuntungan bersih sekitar Rp 127.500 per hari.

Dalam sebulan, potensi keuntungannya bisa mencapai Rp 3.825.000. Usaha ini sangat cocok di desa yang jauh dari SPBU, di mana penduduk setempat lebih memilih beli bensin eceran.

Itulah empat ide bisnis desa yang dapat menghasilkan keuntungan harian antara Rp 100.000 hingga Rp 1.000.000.Semoga artikel ini memberikan inspirasi bagi kamu yang ingin memulai usaha di desa. Selamat mencoba dan sukses selalu!(*)

Disclaimer: Artikel ini hanya sebatas informasi semata, Topbisnisonline.com tidak bertanggung jawab apabila terjadi kerugian setelah menggunakan.

Terimakasih telah membaca di Topbisnisonline.com, semoga bermanfaat, mulai lah buat iklan gratis di Iklans.com dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Piool.com, Aopok.com dan join di komunitas Topoin.com.


1 Comment
  1. […] Baca juga: 4 Peluang Bisnis Di Desa Keuntungan 1 Juta Per Hari […]

Leave a reply

Top Bisnis Online
Logo
Compare items
  • Total (0)
Compare
0